KUDUS, Kaifanews – Bupati Kudus Sam’ani Intakoris meninjau langsung progres pembangunan gedung Arsip dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kabupaten Kudus di kompleks Balai Jagong, Minggu (14/12/2025).
Bupati Sam’ani menyampaikan bahwa pembangunan Arpusda telah mencapai progres 98 persen dan ditargetkan rampung pada akhir Desember. Pihaknya juga menginstruksikan Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan untuk segera menyelesaikan sejumlah kekurangan agar fasilitas tersebut dapat segera dimanfaatkan oleh masyarakat. Harapannya awal tahun bisa segera di fungsikan secara baik oleh masyarakat.
”Penyempurnaan pengerjaan gedung dan pagar luar gedung, akhir Desember nanti selesai, ini hanya kurang dua persen lagi,” ujarnya.
Arpusda ini juga dibangun dengan pagar ikonik yang mengadopsi desain gerbang masuk kompleks Menara Kudus. Ke depan, Arpusda yang dilengkapi dengan Taman Baca ini diharapkan mampu meningkatkan minat baca serta memperkuat budaya literasi masyarakat Kabupaten Kudus.
”Beberapa tempat di Kudus menggunakan gapura ini, seperti Menara Kudus. Tentu ini akan membuat Perpusda lebih ikonik,” ungkapnya.
Pembangunan Gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kudus yang menelan anggaran Rp 8,4 miliar kini hampir memasuki tahap akhir. Proyek pembangunan ini bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Perpustakaan Nasional Tahun 2024. Pembangunan dimulai sejak 2 Juli 2025 dan ditargetkan selesai pada 20 Desember 2025.
Selain empat gedung utama, Pemkab Kudus juga menambah dukungan anggaran sebesar Rp 688 juta untuk melengkapi sarana prasarana lingkungan, termasuk pembangunan pagar dan fasilitas pendukung lainnya agar kawasan Perpusda semakin nyaman dan aman bagi masyarakat.
Gedung Perpusda ini terdiri dari empat gedung. Setiap gedung akan difungsikan berbeda-beda mulai dari gedung pelayanan, gedung referensi, gedung multimedia, hingga ruang anak-anak.
Gedung Perpusda Kudus baru ini diproyeksikan menjadi salah satu bangunan paling megah di Kabupaten Kudus. Setelah bangunan fisik tuntas pada akhir Desember, Arpusda akan mulai menyiapkan proses pemindahan koleksi buku dan peralatan layanan.
Selain penataan desain interior area dalam gedung Arpusda, Pihaknya juga akan menata bagian eksterior seperti taman dan jalan memutar agar mempermudah serta memberi ruang nyaman bagi pengunjung nantinya. (IND)








